You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Petangis
Petangis

Kec. Batu Engau, Kab. PASER, Provinsi KALIMANTAN TIMUR

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI PEMERINTAH DESA PETANGIS KECAMATAN BATU ENGAU KABUPATEN PASER

Pastikan Kelancaran, Rapat Koordinasi Persiapan Musyawarah Desa Pemilihan Kepala Desa Pengganti Antar Waktu

Admin 11 Februari 2025 Dibaca 74 Kali
Pastikan Kelancaran, Rapat Koordinasi Persiapan Musyawarah Desa Pemilihan Kepala Desa Pengganti Antar Waktu

Selasa, 11 Februari 2025 - Pemerintah Desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Petangis bersama Panitia Pemilihan Kepala Desa (PAW) serta Bhabinkamtibmas Desa Petangis dan Babinsa Petangis menggelar rapat koordinasi pada Senin, 10 Februari 2025 di Desa Petangis. 

Rapat ini bertujuan untuk menyusun strategi serta memastikan kelancaran proses pemilihan kepala desa antar waktu (PAW) yang akan datang.

Rapat dipimpin oleh PJ. Kepala Desa Petangis, Bapak Abdul Rohman, S.IP., menyampaikan untuk menekankan pentingnya transparansi dan profesionalisme dalam penyelenggaraan pemilihan kepala desa PAW.

"Kami berkomitmen untuk menjalankan pemilihan ini dengan jujur, adil, dan sesuai dengan peraturan yang berlaku, sehingga dapat menghasilkan pemimpin yang amanah dan dipercaya oleh masyarakat," ujar Bapak Rohman.

Rapat berlangsung dengan diskusi aktif dari para peserta, dengan BPD dan panitia pemilihan memberikan arahan serta dukungan penuh terhadap proses pemilihan.

Salah satu poin yang mendapat perhatian khusus adalah pentingnya sosialisasi kepada masyarakat terkait dengan tahapan dalam pemilihan ini agar proses demokrasi dapat berjalan dengan maksimal.

Dengan berakhirnya rapat koordinasi ini, Panitia Pemilihan Kepala Desa PAW Desa Petangis semakin siap dalam menjalankan tugasnya. 

Diharapkan seluruh proses dapat berjalan dengan tertib dan lancar hingga terpilihnya kepala desa PAW yang baru.

 

Penulis: PPID Desa Petangis

APBD 2025 Pelaksanaan

APBD 2025 Pendapatan

APBD 2025 Pembelanjaan