
Kamis, 23 Januari 2025 - Pada hari senin 20 Januari 2025 Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kecamatan Betu Engau menggelar kegiatan pembinaan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) serta Lingkungan Bersih dan Sehat (LBS) di Desa Petangis, sebagai dari program peningkatan kualitas hidup masyarakat.
Kegiatan ini dihadiri oleh dari TP-PKK Kec. Batu Engau yaitu Ketua TP-PKK Batu Engau, beserta Ketua Pokja I, II, III, dan IV. Sedangkan dari TP-PKK Desa Petangis dihadiri oleh Ketua TP-PKK Desa Petangis, Sekretaris, dan ketua beserta anggota pokja III dan IV.
Dalam kegiatan tersebut membahas tentang persiapan Desa Petangis mengikuti lomba LBS tingkat Kecamatan.
Sekretaris TP-PKK Desa Petangis, Ibu Nurhayati, menyampaikan "dengan adanya kegiatan pembinaan dari TP-PKK Kecamatan Batu Engau, semoga kedepannya TP-PKK Desa Petangis dapat meningkatkan wawasan lebih luas dalam hal LBS dan dapat menciptakan lingkungan yang bersih, indah, dan sejuk di Desa Petangis".
Kegiatan ini juga disertai dengan praktik langsung, seperti penyusunan pelaporan dan buku kegiatan di setiap pokja.
Seluruh anggota tampak antusias mengikuti pembinaan ini. Mereka berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan untuk mendukung pembangunan desa.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan sinergi antara TP-PKK Kecamatan dan Desa dalam upaya mewujudkan lingkungan masyarakat yang berkualitas.
Penulis: PPID Desa Petangis