
Rabu, 20 November 2024 - Dalam upaya meningkatkan peran dan efektivitas Pos Pelayanan Teknologi Tepat Guna (Posyantek) di desa dan kelurahan, pelatihan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penguatan Kelembagaan Posyantek digelar pada hari Kamis, 31 Oktober 2024 di Kriyad Hotel Sadurengas, Tepian Batang, Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser.
Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari berbagai desa/kelurahan serta narasumber berkompeten yang mendalami pengembangan teknologi untuk masyarakat.
Kegiatan ini diinisiasi oleh DPMD Provinsi Kalimantan Timur, sebagai bagian dari program pemberdayaan masyarakat desa melalui teknologi tepat guna.
Tujuan utama dari Bimtek ini adalah untuk memperkuat kelembagaan Posyantek agar dapat memberikan layanan teknologi yang lebih baik, yang berorientasi pada pemberdayaan dan peningkatan kualitas hidup masyarakat desa.
Dalam sambutannya , Bapak Drs. Chandra Irwanadhi, M.Si selaku Kepala DPMD Kab. Paser,menyampaikan bahwa teknologi tepat guna memiliki potensi besar untuk membantu masyarakat desa meningkatkan produktivitas dan memperkuat sektor ekonomi lokal.
"Dengan memperkuat kelembagaan Posyantek, kita membuka peluang bagi masyarakat desa untuk lebih mudah mengakses teknologi yang mendukung kegiatan sehari-hari mereka dan meningkatkan kesejahteraan secara berkelanjutan," ujar Drs. Chandra Irwanadhi, M. Si.
Pelatihan Bimtek ini meliputi berbagai materi penting, antara Pengembangan dan Penerapan Tekhonologi Tepat Guna Desa/Kelurahan; Peran Lembaga Posyantek Dalam Pemetaan Potensi dan Peralatan Teknologi Tepat Guna, Mendukung Pendukung Ekonomi (Masyarakat/Kelurahan); dan Pengembangan dan Penerapan Teknologi Tepat Guna . Selain itu, peserta diberikan kesempatan untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman terkait penerapan teknologi di masing-masing desa/kelurahan, sehingga dapat saling belajar dari praktik terbaik di berbagai wilayah.
Ibu Mirna Hidayati, selaku Kasi Kesejahteraan Desa Petangis,menyatakan antusiasmenya terhadap pelatihan ini. “Pelatihan ini memberikan kami pemahaman yang lebih jelas tentang cara memilih teknologi yang sesuai dengan kebutuhan desa kami, dan bagaimana Posyantek dapat menjadi pusat pengembangan teknologi yang bermanfaat bagi masyarakat luas,” ungkapnya.
Kepala Desa Petangis, Bapak Bustani Arifin, menyambut baik pelatihan Bimtek Penguatan Kelembagaan Posyantek. Menurutnya, kegiatan ini sangat penting dalam membantu desa memahami dan menerapkan teknologi yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
“Pelatihan ini memberikan pemahaman baru bagi kami tentang bagaimana teknologi tepat guna dapat diterapkan secara efektif di desa. Kami berharap Posyantek dapat menjadi pusat inovasi yang membantu masyarakat meningkatkan produktivitas dan membuka peluang ekonomi,” ungkap Bapak Bustani Arifin.
Ia juga menambahkan bahwa dukungan terhadap Posyantek akan terus ditingkatkan agar manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat luas. "Dengan adanya Posyantek yang kuat, kami yakin desa akan lebih mandiri dan sejahtera," tambahnya.
Kegiatan diakhiri dengan perumusan langkah-langkah tindak lanjut untuk memastikan keberlanjutan program yang telah dipelajari. Diharapkan, setelah pelatihan ini, Posyantek di setiap desa/kelurahan dapat berperan aktif dalam mengenalkan teknologi tepat guna yang selaras dengan potensi dan kebutuhan desa, sehingga mampu menjadi katalisator bagi pembangunan desa yang mandiri dan berdaya saing.
Penulis : PPID Desa Petangis