You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Petangis
Petangis

Kec. Batu Engau, Kab. PASER, Provinsi KALIMANTAN TIMUR

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI PEMERINTAH DESA PETANGIS KECAMATAN BATU ENGAU KABUPATEN PASER

Jelang Bulan Suci Ramadhan: Pemerintah Desa Petangis Gelar Rapat Koordinasi untuk Sukseskan Ramadhan 1446 H

Admin 10 Februari 2025 Dibaca 92 Kali
Jelang Bulan Suci Ramadhan: Pemerintah Desa Petangis Gelar Rapat Koordinasi untuk Sukseskan Ramadhan 1446 H

Senin, 10 Februari 2025 - Pemerintah Desa Petangis menggelar rapat koordinasi untuk menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H pada Hari Senin, 10 Februari 2025 di Kantor Desa Petangis. 

Rapat ini dihadiri oleh PJ Kepala Desa, perangkat desa, Ketua BPD beserta anggota, Pengurus Majelis Taklim dan Perwakilan pengurus masjid dan mushola Desa Petangis.

Dalam sambutannya, PJ Kepala Desa Petangis menekankan pentingnya sinergi antar elemen masyarakat guna memastikan kelancaran dan kekhidmatan ibadah selama bulan Ramadhan.

Beberapa agenda utama yang dibahas meliputi pasar Ramadhan yang diadakan dilingkungan Masjid Nurul Falah, pelatihan Khotib, Pelatihan Bilal, Pelatihan Sholawatan, dan lomba untuk anak-anak.

Ketua panitia pelaksana Ramadhan 1446 H, Bapak Kasim, menegaskan bahwa pihaknya siap bekerja sama dengan semua pihak guna memastikan kelancaran berbagai kegiatan. 
"Kami mengajak seluruh warga untuk berpartisipasi aktif dalam agenda yang telah disusun. Semoga Ramadhan tahun ini membawa berkah bagi kita semua," ungkapnya.

Rapat koordinasi ini diakhiri dengan doa bersama, memohon kelancaran dalam menjalankan ibadah Ramadhan di Desa Petangis. 

Dengan semangat kebersamaan, diharapkan masyarakat Desa Petangis dapat menjalani bulan Ramadhan dengan penuh ketakwaan dan keberkahan.

 

Penulis: PPID Desa Petangis

APBD 2025 Pelaksanaan

APBD 2025 Pendapatan

APBD 2025 Pembelanjaan